Minggu, 30 Juni 2013

Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan


Manfaat Buah Pisang - Buah pisang memang sering kita jumpai di pasar, swalayan, atau toko buah. Biasanya buah ini menjadi favorit untuk hidangan penutup makanan. Tanpa kita sadari, ternyata buah pisang ini memiliki beberapa manfaat. Selain sebagai sumber vitamin, ternyata buah pisang ini dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Berikut beberapa Manfaat Buah Pisang bagi kesehatan :


Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan


Sumber tenaga
Dengan memakan dua buah pisang sehari, dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan menambah energi ketika melakukan aktifitas sehari-hari.

Meningkatkan mood
Buah pisang membantu untuk meningatkan suasana hati, sehingga mood stabil dan terus positif sepanjang hari saat melakukan aktifitas.

Kaya vitamin dan serat
Buah Pisang kaya akan potasium.dan juga memiliki lebih dua kali lipat karbohidrat dan lima kali lipat vitamin A dibandingkan dengan buah apel. 

Melancarkan BAB (Buang Air Besar)
Karena buah pisang kaya akan serat, buah ini dapaet membantu anda melancarkan BAB. Bagi anda yang sering mengalami kesulitan buang air besar, makan pisang dapat membantu melancarkan BAB anda. 

Mengalirkan oksigen ke otak
Karena buah pisang kaya akan potasium, maka pisang membantu sirkulasi oksigen ke otak dan juga mencegah tekanan darah tinggi dan serta stroke.

Mengatasi maag
Ketika anda telat makan dan perut sudah mulai melilit, makanlah buah ini dan rasa sakit akibat maag akan segera berkurang, karena pisang diketahui memiliki zat penangkal asam dalam tubuh.

Mengurangi nyeri haid
Bagi wanita yang sering mengalami nyeri ketika haid, tidak perlu mengonsumsi obat-obatan atau pergi ke dokter,  cukup makan buah ini karena dapat mengurangi rasa nyeri dan kram di perut anda

Itulah tadi beberapa manfaat buah pisang bagi kesehatan. Semoga bermanfaat buat anda.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar